No doubt! High-heels bisa menyulap penampilan wanita menjadi terlihat anggun dan sensual. Hampir semua wanita cinta setengah mati pada high-heels karena kemampuannya membuat mereka merasa percaya diri. Tetapi hati-hati. dibalik semua kehebatannya, sepatu bertumit tinggi dapat menyebabkan kerusakan permanen pada struktur internal dan eksternal pada kaki dan memunculkan cedera tulang belakang yang serius. Terutama jika pemakaiannya telampau sering. Saat memakai sepatu bertumit tinggi, posisi kaki dalam keadaan berjinjit sehingga memberi tekanan pada kaki bagian depan dan tanpa disadari telah memaksa jari-jari kaki untuk menahan beban tubuh. Posisi tubuh pun ikut berubah menyesuaikannya. Bila dilakukan dalam kurun waktu yang lama bisa memunculkan rasa nyeri pada bagian pinggul dan punggung. Selain itu posisi kaki berjinjit turut memberi tekanan pada otot betis yang dapat membuat otot betis memendek. Akibatnya, timbul rasa nyeri waktu berjalan bahkan ketika tidak memakai sepatu bertumit tinggi. Kondisi-kondisi ini bila didiamkan tentu saja akan melemahkan pembuluh darah dan memicu pengeroposan tulang (osteoporosis), hernia rahim, serta varises.
Memang ironis, saat high-heels dianggap sebagai senjata pamungkas wanita untuk menjadi cantik, dalam waktu yang sama high-heels membunuh kecantikannya. Sepatu ber hak tinggi dengan bagian depan menyempit dapat membuat tulang serta sendi jari-jari kaki berubah bentuk. Akibat fatalnya, jari-jari kaki akan berhimpitan. Kerusakan kaki yang banyak terjadi adalah bunion, yaitu sebuah benjolan abnormal yang terbentuk pada sendi di pangkal jempol kaki. Victoria Beckham, Tilda Swinton, Gwenneth Paltrow, Paris Hilton, dan Oprah adalah sederet selebriti yang menderita bunion.
Memang ironis, saat high-heels dianggap sebagai senjata pamungkas wanita untuk menjadi cantik, dalam waktu yang sama high-heels membunuh kecantikannya. Sepatu ber hak tinggi dengan bagian depan menyempit dapat membuat tulang serta sendi jari-jari kaki berubah bentuk. Akibat fatalnya, jari-jari kaki akan berhimpitan. Kerusakan kaki yang banyak terjadi adalah bunion, yaitu sebuah benjolan abnormal yang terbentuk pada sendi di pangkal jempol kaki. Victoria Beckham, Tilda Swinton, Gwenneth Paltrow, Paris Hilton, dan Oprah adalah sederet selebriti yang menderita bunion.
Pakai High-heels untuk meningkatkan kepercayaan diri, setuju! Namun, untuk menjadi percaya diri diperlukan fisik yang sehat juga, bukan? Sebaiknya kurangi deh pemakaiannya. Dalam seminggu beraktifitas, coba sisihkan beberapa hari untuk pakai sepatu yang nyaman bagi kaki kamu, misalnya sepatu ber sol datar atau sneaker. Gunakan high-heels dengan tinggi tumit yang bervariasi untuk mengurangi ketegangan yang sama pada otot betis. Dan selepas beraktivitas dengan high-heels, lakukan peregangan kaki supaya otot-otot kaki kembali lentur.
Victoria Beckham, selebriti yang dikenal sebagai ratu nya stiletto ini, tertangkap kamera sedang mengenakan sepatu teplek alias datar. Lihat deh, ditemani kacamata hitam super size andalannya, Victoria tetap terlihat anggun meski tanpa stiletto.
"Rasa seksi dan percaya diri itu akan timbul ketika kita telah menerima diri kita sepenuhnya dan menikmati kelebihan yang kita miliki."